Monday, February 22, 2010

Guitar Heroes asal Indonesia

- Abdee Negara
Spoiler for Abdee:

gitaris Slank ini sangat mengidolakan Keith Richards (Rolling Stones).Abdee
menjadi bagian personil Slank menggantikan Pay.


- I Dewa Gede Budjana
Spoiler for Budjana:

Dewa Budjana yg akrab di sapa.gitaris asal Bali ini sangat piawai memainkan gitar nya,menjadi personil Gigi dari awal band tersebut terbentuk,hingga saat ini.dialah yg membuat lagu-lagu Gigi terdengar begitu penuh dan berbobot.tak heran Budjana masuk ke dalam Guitar Heroes Indonesia.


- Ian Antono
Spoiler for Antono:

siapa yg tak kenal beliau.gitaris God Bless sekaligus legenda hidup Indonesia ini masih menjadi panutan gitaris-gitaris di Indonesia.Ian Antono,you are a Legend.


- Eet Syahranie
Spoiler for Eet:

gitaris Edane ini masuk ke dalam Guitar Heroes Indonesia,karena menjadi gitaris shredder berteknik tinggi dengan presisi dan kecepatan yg mengagumkan.beliau sangat mengidolakan Koes Plus.sayang Edane sdh jarang terdengar lagi.


- Eross Candra
Spoiler for Eross:

hits-hits Sheila On 7 terlahir dari alunan gitar dari seorang Eross Candra.influence Eross adalah Ian Antono.


- Satrio Yudi Wahono
Spoiler for Piyu:

populer dgn nama Piyu adalah seorang pencipta lagu dan sekaligus gitaris grup musik Padi.Piyu sangat menyukai lagu metal,terlihat dari aksi panggung yg kadang-kadang memainkan seperti gitaris aliran metal.


- Jopir Reinhard Item
Spoiler for Jopie:

Jopie Item yg kerap di sapa.pada usia 14 tahun Jopie sudah bergabung dgn orkes pimpinan Isbandi yg kondang pd saat itu.ia juga sempat featuring dgn kelompok instrumentalis yg bergenre rock n' roll,The Ventures.


- Tri Witarto Edi Purnomo
Spoiler for Edi:

Edi Kemput nama yg populer.Grass Rock adalah band dari Surabaya yg menjadi andalan kota tersebut pada saat itu.tapi sayang,band tersebut sdh tdk terdengar lagi,karena sang vokalis,Dayan,sdh tiada.


- Parlin Burman
Spoiler for Pay:

dikenal sebagai Pay Slank.dia yg bertanggung jawab terhadap sound gitar lima album Slank.sblm Abdee dan Ridho masuk,dan membuat Slank menjadi kental dgn rock n' roll-nya,Pay membuat lagu Slank terdengar lbh heavy.tapi sayang,selepas dari Slank,karya Pay sdh tdk sebagus ketika msh di Slank.


- Mus Mujiono
Spoiler for Nono:

dia satu-satu nya yg menguasai teknik scating,menyanyikan nada serupa dgn suara gitar.influence sekaligus idola dia adalah George Benson yg membuat dia mempunyai teknik ini.


- Doni Jantoro
Spoiler for Donnie:

dia adalah otak musik rock asal Bandung,yaitu Koil.yg dia lakukannya dgn band ini telah menjadi sesuatu yg menyegarkan di kancah gitar rock Indonesia.Megaloblast dan Black Light Shines On,2 album terbaik Koil yg memamerkan kemampuan komposisi dan karakter sound Donnie yg tdk dimiliki siapapun.


- John Paul Ivan
Spoiler for Ivan:

gitaris yg identik dgn Les Paul-nya adalah nyawa band beraliran metal green,yaitu Boomerang.skrg Boomerang dan Ivan sdh tdk terdengar lagi,meskipun Ivan bergabung dgn band pendatang baru U9.karena Ivan untuk Boomerang,begitu juga sebalik nya.


- Christopher Bollemeyer
Spoiler for Coki:

Base Jam adalah band yg di gandrunginya sblm dia bergabung dgn band ber-genre hard rock,yaitu Netral.band yg beranggotakan tiga org ini terdengar menjadi tak berkekurangan secara nuansa musik.dia jg sempat mendalami jazz bersama Idang Rasyidi.


- Adhi Ardi Nugraha & Arief Hamdani
Spoiler for Adhi & Arief:

Adhi dan Arief adalah gitaris Pure Saturday menjadi pahlawan gitar bagi generasi pecinta indiepop setelah mereka.mereka memamerkan skill untuk membuat signature bagi musik indiepop Indonesia yakni,dua gitar dgn efek clean berdenting,dimainkan hingga terdengar seperti hujan petikan bertabur nada yg berkesinambungan saling mengejar.


- Donny Suhendra
Spoiler for Donny:

selama hampir 25 tahun nama Donny Suhendra hampir tak bisa dipisahkan dari ranah jazz,terutama lewat bendera Krakatau.


- Andra Ramadhan
Spoiler for Andra:

Andra jg salah satu gitaris yg gemar memamerkan skill shredder yg menarik perhatian.ia jg dikenal sbg gitaris dgn pola permainan yg bs mencakup segala.jika sblm nya dia di Dewa,Ahmad Dhani mengarahkan utk menjelma menjadi Brian May dan Steven Tyler,di Andra and The Backbone,Andra bebas melepaskan energi rocknya.


- Rama Satria
Spoiler for Rama:

lebih populer dgn nama Rama Jaque Mate,lebih dikenal di kalangan sendiri,tapi di kalangan yg sempit itu,Rama mencuri perhatian.dia tak hanya punya skill bermain yg baik,tp juga sadar akan penting nya pertunjukan panggung yg menarik.Rama kerap meniru pakaian Jimi Hendrix.


- Bambang Sutejo
Spoiler for Beng Beng:

personil Pas Band ini biasa di panggil Beng Beng.aksi panggung yg sangat atraktif di imbangi dgn eksplorasi sound effect yg dikembangkannya sendiri.


- Jaya & Iwan Achtan
Spoiler for Jaya & Iwan:

duel gitas Jaya dan Iwan di dalam Roxx di album self-titled bagaikan gudang riff klasik yg niscaya akan terus menjadi signature Roxx sepanjang masa.

0 Beri Komen Klik Sini:

Post a Comment

Woy.. Jgn spamming ea..

Di Klik Ane Doain Lancar Rejeki! :)