Saturday, January 24, 2009

Gedung Putih Pun Nge-Blog

Presiden terpilih AS Barack Obama telah membawa angin baru di negaranya. Tidak hanya dalam urusan pemerintahan, tetapi juga yang terkait dengan teknologi informasi.

Situs web Gedung Putih pun berubah. Untuk pertama kalinya, White House membuka diri mengikuti trend Web 2.0, termasuk blogging dan video YouTube. Coba saja masuki situs web whitehouse.gov yang baru saja didesain ulang itu. Situs ini diluncurkan saat Obama diambil sumpahnya sebagai presiden.

Situs web baru ini terlihat estetis, enak dipandang dengan tipografi yang tajam. Navigasinya pun mudah.

Namun, yang paling menarik adalah tersedianya bagian Blogging. Blog-nya RSS-friendly dengan ringkasan artikel. Menurut Macon Phillips (Director of New Media for the White House) dalam entri blog pertamanya, situs baru ini memang fokus pada berkomunikasi dan menjelaskan kebijakan dan keputusan pemerintah, sekaligus menawarkan tingkat transparansi dan interaksi dengan warganya.

Video, blog, dan artikel yang ada terlihat menarik perhatian dengan adanya slideshow. Namun, tidak cuma hal-hal resmi yang disajikan di sini. Sisi kemanusiaan Obama dan juga wakil presidennya Joe Biden juga muncul. Coba kunjungi bagian Presidential Pets.
Yang juga menarik adalah kesempatan untuk menghubungi pemerintah, misalnya mengirimkan ucapan selamat pada presiden, dan mengusulkan ide atau saran untuk fitur situs. Di sana tersedia form kontak dengan maksimal 500 kata per pesan.

0 Beri Komen Klik Sini:

Post a Comment

Woy.. Jgn spamming ea..

Di Klik Ane Doain Lancar Rejeki! :)